Enam Orang Kena OTT KPK di Bondowoso

Pejabat dan pihak swasta saat akan dibawa ke Jakarta. Foto: Rukib/AreaNews.id

AREANEWS.ID, BONDOWOSO – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berhasil melakukan operasi tangkap tangan (OTT) pada Rabu,14 November 2023. Dalam OTT KPK di Bondowoso, Jawa Timur sedikitnya enam orang berhasil diringkus.

Juru Bicara KPK Ali Fikri menjelaskan, dari enam orang yang ditangkap, diantaranya oknum penegak hukum dan pihak swasta.

Bacaan Lainnya

”Para pihak yang ditangkap sedang dibawa dan dalam perjalanan ke kantor KPK,”terangnya dalam keterangan tertulis.

Lanjut lanjut Ali Fikri menjelaskan, OTT ini terkait dugaan korupsi pengurusan perkara yang sedang ditangani Kejari Bondowoso. “Terkait dugaan korupsi pengurusan perkara yang sedang ditangani Kejari Bondowoso,” terangnya.

Sebelumnya diberitakan, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan telah melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Bondowoso.

Hal itu dibenarkan Wakil Ketua KPK, Nurul Ghufron saat dikonfirmasi. Namun, Dia belum menyebutkan informasi siapa saja yang terkena OTT tersebut. “Benar,” katanya melalui pesan singkat.

Penulis: Rukib
Editor: Qatrunnada

Pos terkait